Posts

Showing posts from July, 2021

Kegiatan Hari Keempat : Perbaikan Pojok Bacaan di Paud Mutiara Bunda serta Bersilaturrahmi di Posyandu RW 04 Kelurahan Sumahilang

Image
Kamis, 15 Juli 2021 Assalamualaikum Warohmatullahi Wabarakatuh Hai teman-teman! Kegiatan memasuki hari ke-4 pelaksanaan Kukerta (Kuliah Kerja Nyata) Balek Kampung di Kelurahan Sumahilang pada Kamis, 15 Juli 2021 pukul 08.00 WIB. Setelah mengisi daftar kehadiran di Kantor Kelurahan Sumahilang dan juga Posko Kukerta, Tim Kukerta mengawali kegiatan hari ini dengan melakukan kunjungan ke salah satu Paud di Keluharan Sumahilang yaitu Paud Mutiara Bunda yang berlokasi di Jl. M. Dahlan No.48 tepatnya di belakang kedai Sarapan Lontong Onen.  Sesampainya disana, kami berbincang dengan Kepala sekolah beserta guru mengenai keadaan Paud selama masa Pandemi Covid-19, bagaimana dampaknya terhadap Paud tersebut. Selain itu kami juga berbincang mengenai jadwal kegiatan posyandu yang juga berlokasi di Paud tersebut, perbincangan ini dilakukan guna mendukung program kerja yang akan kami laksanakan nantinya di Posyandu tersebut yaitu mengenai Sosialisasi Vaksin. Dan kami juga berinteraksi dengan beberapa

Kegiatan Hari Ketiga : Pembukaan Kukerta Balek Kampung 2021 Kelurahan Sumahilang

Image
 Rabu, 14 Juli 2021  Assalamualaikum Warohmatullahi Wabarakatuh Hai teman-teman! Kegiatan  Memasuki hari ke 3 dalam pelaksanaan Kukerta (Kuliah Kerja Nyata) balek kampung 2021 Kelurahan Sumahilang, Kecamatan Pekanbaru kota pada Rabu, 14 Juli 2021 pukul 09.00 WIB. Tim KUKERTA Sumahilang seperti biasa melakukan absensi di kantor Kelurahan Sumahilang, kemudian mengawali kegiatan hari ini dengan mempersiapkan segala keperluan pembukaan  seperti mempersiapkan absen, meletakan handsanitizer, dan snack untuk tamu yang akan hadir nantinya dalam kegitan pembukaan KUKERTA Balek kampung 2021 kelurahan sumahilang yang mana dihadiri oleh bapak lurah kelurahan Sumahilang beserta jajarannya, perwakilan Lembaga Pemberdaya Masyarakat, ketua forum RT/RW Kelurahan Sumahilang, serata Ketua-ketua RW dilingkungan Kelurahan Sumahilang.  Sebelum acara serah terima Mahasiswa Kukerta Universitas Riau dimulai, dimana Tim kukerta melakukan sedikit persiapan seperti pengecekan ruangan aula kantor Kelurahan Sumahil

Kegiatan Hari Kedua: Persiapan Pembukaan Kukerta Kelurahan Sumahilang dan Perbincangan Mengenai Batas Administratif Kelurahan Sumahilang dalam Pemebuatan Peta Geospasial

Image
Selasa, 13 Juli 2021  Assalamualaikum Warohmatullahi Wabarakatuh Hai teman-teman! Kegiatan Hari Kedua dalam rangka pelaksanaan Kukerta (Kuliah Kerja Nyata) balek kampung 2021 Kelurahan Sumahilang, Kecamatan Pekanbaru kota yang mulai dilaksanakan pada Selasa, 13 Juli 2021 pukul 08.00 WIB. Tim KUKERTA Sumahilang mengawali kegiatan hari ini dengan pemasangan spanduk kelompok KUKERTA di halaman kantor Keluran Sumahilang. Dimana, pemasangan spanduk dilakukan di halaman kantor Kelurahan Sumahilang sebagai simbolis bahwasanya Mahasisa Universitas Riau melaksanakan Kukerta di Kelurahan Sumahilang. Kegiatan selanjutnya, Tim perwakilan Kukerta melakukan perbincangan bersama staff Kelurahan Sumahilang mengenai informasi data administrai kelurahan sumahilang. Dimana, Tim Kukerta Kelurahan Sumahilang memerlukan data informasi mengenai batas wilayah RW/RT yang berada di Kelurahan Sumahilang yang nantinya akan digunakan untuk data pendukung proses pembuatan peta geospasial yang merupakan salah satu b

Kegiatan Hari Pertama: Gotong Royong Membersihkan Posko Kukerta dan Pemasangan Spanduk

Image
  Senin, 12 Juli 2021 Assalamualaikum Warohmatullahi Wabarakatuh Hai teman-teman! Kegiatan Hari Pertama dalam rangka pelaksanaan Kukerta (Kuliah Kerja Nyata) balek kampung 2021 Kelurahan Sumahilang, Kecamatan Pekanbaru kota yang mulai dilaksanakan pada Senin, 12 Juli 2021 pukul 08.00 WIB. Tim KUKERTA kelurahan Sumahilang di awali dengan membeli keperluan untuk melakukan pembersihan posko agar senantiasa bersih dan steril seperti sabun cuci tangan, pembersih lantai, sapu, pel dan pewangi ruangan serta cairan disinfektan mengingat saat ini Indonesia dan terkhusus Kota Pekanbaru tengah menghadapi Pandemi Covid-19 maka kita dihimbau agar selalu menjaga kebersihan diri dan sekitaran kita.  Pos Komando (Posko) tingkat Desa/Kelurahan dibentuk untuk melakukan mekanisme koordinasi, pengawasan dan evaluasi pelaksanaan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berskala Mikro. Posko ini memiliki 4 fungsi, yakni untuk pencegahan, penanganan, pembinaan, dan pendukung pelaksanaan penanganan